cara membuat bisban dari kain dan pemasangannya pada baju
Selamat datang bagi yang baru pertama kali nyasar ke blog
saya ini dan selamat datang kembali buat yang sudah pernah berkunjung. Setelah
artikel saya kemarin membahas tentang bagaimana memasang bisban yang sudah jadi
dan siap pakai buatan pabrik, maka tidak lengkap rasanya jika belum ada artikel
tentang cara membuat bisband sendiri.
Biasanya baju yang menggunakan bisband adalah baju anak dan
wanita, namun tidak tertutup kemungkinan baju pria juga menggunakannya
tergantung dari model baju tersebut. Buat Anda yang belum bisa memasang bisband
yang sudah jadi silahkan membaca artikel saya yang lalu.
Untuk memasang bisband, Anda bisa menggunakan aksesoris
mesin jahit yang bisa di pasang. Berbentuk seperti corong, jadi Anda tinggal memasukan
kain bisban tersebut ke corong dan selanjutnya tinggal menjalankan mesin jahit.
Untuk memasang aksesoris tambahan ini, pada mesin jahit
kecil Anda di haruskan untuk mengganti tutup runner, mengganti runner dan
sepatu mesin jahit dengan sepatu khusus, bagian tiang sepatu juga harus di
geser ke atas karena jika tidak di geser maka sepatu tidak bisa di pasang
karena mentok.
Pemasangannya membutuhkan waktu sekitar setengah jam, untuk
produksi banyak sepertinya tidak masalah, namun jika hanya satu baju yang akan
di pasangi bisband maka sepertinya menggunakan aksesoris tersebut kurang
efisien karena harus bongkar pasang. Walaupun hasilnya lebih bagus dan
menjahitnya hanya satu kali jalan maka bisband tersebut sudah terpasang.
Kembali ke cara membuat bisband, untuk membuatnya biasanya
dari kain sisa jahitan baju yang sedang kita kerjakan agar bisband tersebut
sama dengan kain bajunya, tapi bisa juga dari kain lain sebagai variasi
jahitan. Jika sisa kain sedikit, Anda bisa menyambung-nyambung nya sehingga
menjadi sepanjang yang di butuhkan, tentu saja menyambungnya harus secara
menyerong juga.
Lantas bagaimanakah cara
membuatnya?
seperti pada bisband buatan pabrik yang terbuat dari kain
serong, maka kita pun harus membuat bisband tersebut dari kain serong juga,
agar nantinya mampu mengikuti ujung kain yang akan di bungkus, apalagi ujung
kain tersebut berbentuk melengkung, seperti kerung lengan atau kerung leher.
Agar lebih jelas bagaimana
pengerjaannya, silahkan di simak langkah-langkah pengerjaannya sebagai
berikut:
Pada contoh di sini anggaplah kita akan melapis ujung kain
dari kerung tangan.Yang harus kita lakukan pertama kali untuk membuat nya
adalah dengan cara melipat kain secara menyerong setelah itu guntinglah dengan
lebar sekitar 3 cm.
Kemudian jahit dengan jarak lebar 2 cm
Lalu gunting dan rapih kan ujung lebihannya sehingga hanya menjadi 0.5 cm
Kemudian pasang ke kerung tangan, dari bagian dalam.
Lalu balik kain bisband tersebut sehingga menutupi ujung
kain kemudian jahit kembali pada
pinggirannya, pastikan jahitan pertama tertutup oleh jahitan kedua ini
Dan hasilnya akan terlihat seperti berikut ini
Selain bisa untuk membungkus ujung kain, cara pembuatan
bisband sendiri ini bisa juga sebagai pengganti kain pelapis atau kain lapisan,
seperti yang sudah saya berikan tutorialnya beberapa waktu yang lalu
Setelah sampai pada proses tersebut maka pemasangan sudah
selesai, dan berikut ini adalah contoh hasil pemasangan bisband ini pada baju
anak pesanan pelanggan saya beberapa waktu yang lalu.
Jika di rasa masih kurang paham dengan apa yang sudah saya
sampaikan diatas, silahkan menonton video berikut ini.
Demikianlah tutorial yang bisa saya sampaikan pada
kesempatan kali ini, kurang dan lebihnya saya mohon ma’af, dan terima kasih
atas kunjungan Anda. Sebelum pergi silahkan membaca artikel saya yang lainnya
Comments
Post a Comment
silahkan bertanya tentang tutorial ini jika belum mengerti