cara mudah menjahit kelim ujung baju kemeja model membulat

Model jahitan keliman pada bagian bawah baju selain di jahit rata juga bisa di buat membulat, contohnya pada baju kemeja pria atau blus wanita, ini merupakan salah satu jenis variasi jahit yang harus kita kuasai dalam pengerjaannya, karena sudah pasti kita suatu saat akan mendapatkan jahitan dengan model seperti ini, jika saat ini Anda belum bisa menjahit keliman seperti ini, maka ada baiknya untuk menyimak tutorial yang akan saya berikan kali ini.
Baju kemeja pria dengan model seperti ini mempunyai panjang yang berbeda antara bagian depan dengan belakangnya, biasanya bagian belakang lebih panjang sekita 5 cm dari bagian depannya, untuk lebar jahitan kelim  sekitar setengah cm, ini karena jika di buat lebih besar akan sulit dalam pengerjaannya. cara menjahitnya sebenarnya mudah sekali jika kita sudah tahu cara pengerjaannya, dan berikut ini adalah langkah-langkah yang harus di lakukan untuk menghasilkan jahitan kelim yang bagus:

  • pertama gunting secara membulat di bagian sisi baju yang akan dikelim beri lebihan untuk keliman sebesar 1 cm


  • lipat sebanyak dua kali sehingga lebihan untuk keliman di ujung baju yang satu cm tadi menjadi setengahnya kemudian jahit



  • pada bagian yang membulat lipat dan atur posisinya agar keliman mengikuti bentuknya dan jangan di paksa, beri jarum pentul jika susah, atau tahan dengan jari Anda seperti yang saya lakukan pada gambar berikut ini



  • jika di lakukan dengan benar maka hasil akhirnya akan tampak seperti gambar ini




apabila anda mengalami kesulitan menjahit pada bagian yang membulat dengan cara menjahit langsung seperti itu, maka lakukanlah cara yang kedua dengan cara menjahit dua kali, pertama lipat setengah cm lalu jahit kemudian lipat sekali lagi dan jahit lagi, caranya agak mirip seperti tutorial yang pernah saya berikan pada artikel terdahulu cuma agak besar.


Jika keliman sudah di jahit maka selanjutnya tinggal di gosok agar terlihat lebih rapi. dan demikianlah tutorial mengelim bagian baju membulat yang bisa saya berikan kali ini semoga bisa menambah wawasan dan memberikan manfa'at untuk Anda dan yang lebih penting lagi jika saat ini belum bisa maka teruslah mencoba mempraktekan cara ini sampai berhasil, jika ada teman yang membutuhkan artikel ini silahkan membagikan kepadanya dan silahkan membaca artikel saya yang lainnya.


Popular posts from this blog