cara membuat pola kerah shanghai anak


untuk membuat pola kerah shanghai anak-anak tidak lah jauh berbeda dengan pola kerah shanghai dewasa, hanya saja lebar dari kerahnya lebih kecil sedikit jika di bandingkan dengan pola kerah shanghai dewasa.


model baju anak-anak sendiri banyak yang menggunakan kerah shanghai pada bagian lehernya, karena pola ini cukup terlihat simple dan cendrung lebih mudah di buat jika di bandingkan dengan pola kerah yang lainnya karena hanya terdiri dari satu bagian, salah satu contoh baju anak laki-laki yang menggunakan kerah jenis ini adalah baju kokodab batik, sementara untuk baju anak perempuan bisa lebih beragam, mulai dari baju gamis, tunik, blouse dan lain-lain tergantung dari model baju tersebut.

untuk bentuk gambar dari pola kerah shanghai anak ini sendiri adalah sebagai berikut



cara membuatnya dengan menggambar bentuk pola di atas pada selembar kertas karton yang tebal, bisa dari bungkus susu kemasan bayi, setelah jadi tinggal kita gunting mengikuti bentuknya dan pola kerah shanghai ini siap digunakan.

lalu bagaimana cara menggunakan pola tersebut?

pertama kita ukur dahulu lingkar kerung leher baju keseluruhan, setelah di dapat lalu kita bagi 2, misalnya lingkar kerung leher baju 36 cm maka setelah di bagi 2 menjadi 18 cm, nah tinggal kita tempel pola kerah shanghai dari karton ini ke kain keras kerah yang dinamakan staplek sesuaikan ukurannya yaitu 18 cm, jangan lupa untuk melipat dahulu kain stapleknya.

setelah di tempel di kain staplek sesuai ukuran maka garislah pinggiran pola ini dengan pensil atau kapur jahit hingga ada gambar pola di kain staplek, selanjutnya tinggal kita gunting kain staplek mengikuti bentuk pola. lalu buat dan pasang kerah shanghai ini hingga selesai.

demikian postingan untuk kali ini semoga bermanfaat dan selamat mencoba.

Comments

Popular posts from this blog