cara membuat kantong atau saku celana jeans bagian depan

Pada kesempatan yang berbahagia ini saya akan memberikan tutorial membuat saku model celana jeans, saku model ini memiliki kelebihan jika di bandingkan dengan model kantong sisi yang sudah pernah saya berikan tutorial pembuatannya. Yaitu jika mengantongi benda seperti uang, hp, permen maupun yang lainnya tidak akan mudah jatuh, ini di karenakan posisi lidah kantong yang berada di atas.

Untuk lebar kain kantongnya sendiri juga mengalami penyusutan dalam kedalamannya, jika pada kantong model sisi atau miring, kedalaman kantong di ukur dari atas ban pinggang adalah 35 cm, maka untuk kantong model celana jeans ini kedalamannya yaitu 30 cm, karena jika terlalu dalam juga akan menyulitkan saat mengambil benda yang berada di dalamnya, jika tidak percaya silahkan coba saja buat.

Pembuatan kantong model ini tidak melulu di khususkan hanya untuk celana berbahan dasar jeans, tapi bahan apapun juga bisa saja di buat dengan model kantong seperti ini, sesuai permintaan pelanggan. Oleh karena itu kita sebagai penjahit harus juga bisa membuat kantong model begini.

baca juga : cara membuat kantong sisi celana

  • Jika Anda belum bisa membuat kantong model ini maka berikut ini adalah caranya, pertama jahit dahulu beset ke kain kantong kemudian jadikan kain kantong tersebut



  • Setelah itu tempatkan kain kantong di bawah kain celana lalu jahit sekelilingnya tepat pada tanda kapur.



  • Jika sudah kemudian guntinglah bagian pinggirannya dengan jarak sekitar setengah senti dari benang jahitan.



  • Lalu gunting stik pinggiran yang sudah kita gunting barusan agar pada saat di balik lebih mudan dan tidak centang



  • Kemudian jahit tindas bagian kain kantong dari atas tepat di pinggir jahitan, ini di maksudkan agar kain kantong yang tidak sama dengan kain celana tidak terlihat dari luar



  • balik kedalam kain kantong yang sudah dijahit tindas tersebut, lalu jahit kain celana sebanyak dua jalur pada pinggirannya.



  • jika sudah atur posisi kain kantong yang ada besetnya sesuai ukuran pola celana depan sebelum di buat kantong, lalu jahit pinggirannya agar posisi kantong tidak berubah kembali saat akan di satukan kebagian belakang kain celana.


  • jangan lupa untuk memberikan kain tarikan di bagian belakangnya, agar saat di pakai posisi kantong tersebut tetap pada posisi semula tidak keluar.


  • dan hasil akhir dari pembuatan saku celana jeans ini setelah di jadikan akan tampak seperti gambar di bawah ini



untuk celana berbahan denim, kita bisa memberikan paku kelingan pada sisi atas dan bawah dari lidah saku tersebut, selain lebih kuat juga menambah kesan kekar dari celana jeans tersebut, sedangkan untuk bahan lain tidak perlu.

Demikianlah tutorial cara membuat saku celana jeans, jika ada yang masih belum jelas silahkan di tanyakan di kolom komentar, terima kasih atas kunjungan Anda dan kesediaannya meluangkan waktu membaca artikel ini, silahkan membaca artikel saya yang lain.

Popular posts from this blog